Langkah Kakiku di Bukit Landokura

Setelah pembagian tugas aku langsung dipertemukan dengan kepala sekolah tempat aku bertugas. Hari berikutnya aku dibawa melihat sekolah tempat ku bertugas. Dengan semangat yang tinggi dan perasaan bahagia, aku mulai pengabdianku. Pengabdian yang tak pernah dibayangkan akan ditempatkan di tempat yang antah berantah, yang belum pernah ku dengar namanya sampai aku datang ke sini "LANDOKURA". Sepanjang jalan terngiang nama tempat aku bertugas, pikiranku mulai kemana-mana, "kira-kira gimana ya tempat ku bertugas?". Jalan yang ku lalui ternyata tidak seindah yang ku bayangkan, jalan tak beraspal, naik turun bukit dan melewati tebing dengan kondisi jalan yang berbatu. Masih semangat waktu itu, bisa mengenal tempat baru. Perjalanan yang ku tempuh dari kota Ende ke Landokura, kecamatan Ndona Timur ternyata butuh waktu yang tak sebentar, dengan sepeda motor butuh waktu 3 jam.
Sepanjang jalan kunikmati setiap apa yang kutemui disitu, udaranya masih bersih, alamnya masih hijau, hanya akses jalannya saja yang kurang memadai. Tak terasa 3 jam sudah berlalu, waktu itu kepala sekolah singgah dulu di rumah salah satu guru di Landokura, aku pun mulai mengikuti kepala sekolahku, sebelum masuk rumah ku perhatikan disekilingku, hutan, kebun tak banyak rumah. Wah seperti ini "Landokura". Bukan itu saja ternyata masih banyak hal yang harus ku kenal disini.
Belum ada Komentar untuk "Langkah Kakiku di Bukit Landokura"
Posting Komentar